Judul : 7 Makanan Khas Bandung Yang Hits dan Paling Dicari Wisatawan
link : 7 Makanan Khas Bandung Yang Hits dan Paling Dicari Wisatawan
7 Makanan Khas Bandung Yang Hits dan Paling Dicari Wisatawan
Buat kamu yang hobi jalan-jalan dan belanja, tentunya Bandung yang menjadi daftar kota utama. Selain dikenal sebagai surganya belanja karena banyak factory outlet yang menyediakan baju keren dan murah, Bandung juga dikenal sebagai surga kuliner. Banyak camilan dan jajanan enak disini.
Nah, setelah lelah belanja, sangat cocok kan jika mampir dulu buat mencicipi makanan di beberapa pusat kuliner.
Lantas, kira-kira ada makanan enak apa saja ya di Bandung? Mari simak ulasan yang telah di rangkum dari berbagai sumber.
1. Seblak
Seblak adalah makanan yang terbuat dari kerupuk yang direbus lalu dicampurkan dengan racikan cabai, bawang putih, garam, dan kencur. Biasanya seblak ditambah juga sayuran dan toping-topping lain seperti potongan daging ayam, batagor, dan lain-lain.
Sebenarnya, seblak ada dua jenis, basa dan kering. Namun, yang lagi ngehits di Bandung adalah seblak basah. Biasanya, seblak basah sering dicampur dengan mie dan kwetiaw.
Buat kamu yang ingin mencicipi seblak enak bisa coba datang ke Seblak Basah Deu Tjeunghar di Jalan Purnawarman, Seblak Oces di Jalan Tamansari: dan Warunk Rame yang menyediakan seblak cilok di Jalan Braga.
Untuk harga, seblak basah bisabiasanya berkisar antara Rp 8.000 - Rp 20.000, tergantung banyaknya topping.
2. Lotek
Makanan lotek adalah salah satu cara menjadi sehat dengan cara yang enak. Bahan untuk membuat lotek adalah sayuran segar yang dibanjur dengan saus kacang yang lezat. Tampangnya mirip dengan makanan terkenal asal Jakarta, gado-gado.
Nah, jika kamu ingin mencicipi lotek legendaris asal Bandung, kamu bisa datang ke Lotek Macan Bandung di Jalan Macan nomor 1 Bandung.
3. Batagor
Ingat dengan bandung, ingat batagor. Ya, batagor biasanya salah satu kudapan yang sangat sering dicari-cari orang saat berkunjung ke Bandung.
Batagor merupakan singkatan dari baso tahu goreng. Mirip dengan baso tahu biasa, batagor juga terbuat dari campuran tahu, adonan ikan teggiri, dan tepung tapioka. Bedanya, jika baso tahu dikukus, batagor ya digoreng.
Cara penyajiannya juga sama. Setelah dipotong-potong, disiram dengan saus kacang dan kecap.
Jika kamu ingin mencoba batagor lezat, kamu bisa datang ke Batagor ABuy, Batagor Riri, dan Batagor Kingsley yang sudah tersohor di Bandung.
4. Surabi
Siapa yang tak kenal dengan surabi? Makanan yang terbuat dari tepung dan santan yang dibakar di atas tungku dalam cetakan tanah liat ini disukai orang karena teksturnya yang empuk dan gurih.
Dulu, surabi hanya memiliki dua rasa, pedas, oncom yang gurih dan manis dengan saus kinca. Namun kini, surabi sudah banyak dimodifikas, ada rasa durian, stoberi, cokelat, dan masih banyak lagi.
Nah, di Bandung ada toko yang menjual surabi dan berbagai rasa, namanya Surabi Enhaii jika ingin berkunjung, kamu bisa datang langsung ke Jalan Setiabudi nomor 137, tepat di depan kampus Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung.
5. Tahu Susu Lembang
Selain sate kelinci, tahu susu di Lembang juga merupakan salah satu makanan yang paling dicari waisatawan.
Sesuai namanya, tahu ini terbuat dari kedai yang dicampur dengan susu. Karena itu, rasa tahunya menjadi gurih dan teksturnya yang sangat lembut. Tahu Susu Lembang juga memiliki tekstur padat, tidka kosong di tengahnya.
Harganya dukup terjangkau, hanya sekitar Rp 15.000 per 10 buah tahu. Namun, hati-hati, harga bisa tiba-tiba berubah ya.
Nah, jika penasaran, kamu bisa langsung datang ke gerai Tahu Susu Lembang di Jalan Raya Lembang Nomor 177.
6. Perkedel Bondon
Buat kamu yang ingin ngemil malam-malam, mungkin bisa dicoba camilan satu ini. Namanya Perkedel Bondon.
Sesuai dengan namanya, kedap perkedel ini hanya buka saat malam, mulai pukul 22.00 - 04.00 WIB. harganya cukup murah, hanya Rp 2000 untukk satu buah perkedel.
Jika kamu ingin mencicipi, bisa datang langsung ke Stasiun Hall Bandung, Jalan Stasiun Timur 1 atau di Jalan Kebon Kawung nomor 43 Bandung.
7. Colenak
Rasanya tak lengkap jika ke Bandung tanpa mencicipi colenak. Makanan manis yang terbuat dari peuyeum atau tape yang dibakar dan disiram dengan campuran air gula jawa dan parutan kelapa ini memang lezat.
Nah, di Bandung ada warung colenak yang sudah terkenal ke mana-mana. Namanya, Colenak Murdi Putra. Letaknya di Jalan Jendral Ahmad Yani nomor 733 Bandung.
Sekian artikel 7 Makanan Khas Bandung Yang Hits dan Paling Dicari Wisatawan, mudah-mudahan bermanfaat untuk anda semua. Sampai jumpa lagi di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel 7 Makanan Khas Bandung Yang Hits dan Paling Dicari Wisatawan dengan alamat link https://foodiesmodis.blogspot.com/2020/03/7-makanan-khas-bandung-yang-hits-dan.html
0 Response to "7 Makanan Khas Bandung Yang Hits dan Paling Dicari Wisatawan"
Post a Comment